Oleh: Ust Faris BQ, Lc
Penulis: Srigustia Fitriyenni
Qs Al Zalzalah:
اِذَا زُلۡزِلَتِ الۡاَرۡضُ زِلۡزَالَهَا
1. Apabila bumi diguncangkan dengan guncangan yang dahsyat”,
Kandungan ayat:
Al zalzalah: guncangan, gempa, hari kiamat
وَاَخۡرَجَتِ الۡاَرۡضُ اَثۡقَالَهَا
2. dan bumi telah mengeluarkan beban-beban berat (yang dikandung)nya,
Kandungan ayat:
Jika manusia menyimpan rahasia dalam hidupnya, itu berat dan menjadi beban. Ketika ia berada dalam jaminan, ia bercerita apa yang sebenarnya terjadi, maka keluarlah beban itu.
وَقَالَالۡاِنۡسَانُ مَا لَهَا
3. Dan manusia bertanya, “Apa yang terjadi pada bumi ini?”
Kandungan ayat:
” manusia bertanya apa yang terjadi”
يَوۡمَٮِٕذٍحَدِّثُ اَخۡبَارَهَا
4. Pada hari itu bumi menyampaikan beritanya
Kandungan ayat:
Makna zalzalah:
– Gempa yang terjadi pada hari itu adalah kabar.
– Bumi akan bercerita segala seuatu yang terjadi di atasnya.
بِاَنَّرَبَّكَ اَوۡحٰى لَهَا
5. karena sesungguhnya Tuhanmu telah memerintahkan (yang sedemikian itu) padanya.
Kandungan ayat:
Allah memerintahkan bumi untuk menceritakan apa yang terjadi didalamnya.
يَوۡمَٮِٕذٍيَّصۡدُرُ النَّاسُ اَشۡتَاتًا ۙ لِّيُرَوۡا اَعۡمَالَهُمۡؕ
6. Pada hari itu manusia keluar dari kuburnya dalam keadaan berkelompok-kelompok, untuk diperlihatkan kepada mereka (balasan) semua perbuatannya
Kandungan ayat:
Manusia dikeluarkan dari bumi berkelompok-kelompok berdasarkan amalan mereka.
فَمَنۡيَّعۡمَلۡ مِثۡقَالَ ذَرَّةٍ خَيۡرًا يَّرَهٗ
7. Maka barangsiapa mengerjakan kebaikan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya,
وَمَنۡيَّعۡمَلۡ مِثۡقَالَ ذَرَّةٍ شَرًّا يَّرَهٗ
8. dan barangsiapa mengerjakan kejahatan seberat zarrah, niscaya dia akan melihat (balasan)nya
Kandungan ayat 7-8:
Allah mengajarkan pada kita bahwa Allah tidak melihat pada seberapa banyak harta dan ilmu yang kita kumpulkan dan cari. Namun Allah melihat amalnya. Bagaimana ilmu diamalkan, bagaimana harta diinfakkan, bagaimana waktu digunakan.
Sehingga kita berhati-hati, menjauhi dari melakukan hal-hal yang dilarang Allah dan sebaliknya semakin produjtif, melaksanakan amal-amal yang disukai Allah, memanfaatkan waktubdengan sebaik-baiknya dalam rangka ketaatan pada Allah. Karena sekecil apapun amal atau dosa pasti akan dibalas oleh Allah.
Ayat 7 dan 8 ini juga mengajarkan pada kita makna ikhlas. Ikhlas beramal pada Allah. Karena sekecil apapun amal pasti akan Allah balas.